WakjontourbajoWakjontourbajo
Labaun Bajo Flores
Home / Labaun Bajo Flores / Bukit Sylvia Labuan Bajo, Indahnya Savana di NTT

Bukit Sylvia Labuan Bajo, Indahnya Savana di NTT

Bukit Sylvia Labuan Bajo
Bukit Sylvia Labuan Bajo
Bukit Sylvia Labuan Bajo

Bukit Sylvia Labuan Bajo, Indahnya Savana di NTT

Keberadaan Bukit Sylvia Labuan Bajo semakin menambah pesona Nusa Tenggara Timur sebagai surga wisata alam. Terletak tak jauh dari pusat kota, Bukit Sylvia menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan dan ketenangan yang berbeda dari tempat lainnya.

Tak hanya terkenal dengan savananya, dari atas bukit pengunjung bisa melihat pantai berpasir putih, serta air laut yang jernih dan berwarna biru, Bukit Sylvia merupakan tempat yang sempurna untuk bersantai, atau sekadar menikmati matahari terbenam yang menakjubkan.

Lokasi dan Rute Menuju Bukit Sylvia Labuan Bajo

Bukit Sylvia dikenal juga dengan sebutan Bukit Cinta Labuan Bajo. Jaraknya hanya sekitar 5 kilometer dari pusat kota Labuan Bajo. Pengunjung pun bisa menempuh perjalanan sekitar 10 menit untuk sampai ke tujuan.

Pengunjung bisa menggunakan motor atau mobil untuk pergi ke sana. Di sore hari, tempat ini akan lebih mudah ditemukan. Pasalnya, aka nada cukup banyak kendaraan yang terparkir di pinggir jalan.

Selain itu, banyak pula pedagang yang menjajakan jualannya untuk para pengunjung yang ingin menikmati keindahan sunset di sana.

Trekking ke Atas Bukit Sylvia

Bukit Sylvia Labuan Bajo
Bukit Sylvia Labuan Bajo

Bukit Sylvia adalah salah satu nama bukit di Labuan Bajo yang terkenal dengan keindahan savannanya. Terutama di musim kemarau, bukit ini menghadirkan hamparan padang rumput yang eksotis dan mengundang pengunjung untuk datang ke sana.

Untuk bisa menikmati keindahan alam dari atas Bukit Sylvia, pengunjung harus melakukan trekking terlebih dahulu. Jalur pendakian ke atas bukit cukup menantang. Akan tetapi, sepanjang perjalanan pengunjung akan disuguhkan pemandangan indah yang tak terlupakan.

Membutuhkan waktu sekitar 30 hingga 40 menit untuk tiba di atas bukit. Oleh karenanya, pengunjung yang ingin menikmati sunset diharapkan untuk tiba dan mendaki lebih awal.

Di atas bukit, pengunjung dapat melihat hamparan biru laut Flores, pulau-pulau kecil yang tersebar, serta matahari terbenam yang memukau. Bisa dikatakan wisata Labuan Bajo satu ini tidak boleh terlewatkan.

Aktivitas di Atas Bukit Sylvia

Bukit Sylvia Labuan Bajo menawarkan berbagai aktivitas yang dapat dinikmati oleh para pengunjung. Beberapa aktivitas yang paling diminati pengunjung ketika trekking ke atas Bukit Sylvia adalah sebagai berikut:

1. Menikmati Sunset

Pemandangan alam paling menakjubkan dari atas bukit ini adalah pemandangan senjanya. Tak heran, banyak pengunjung yang datang di sore hari untuk berburu sunset di atas bukit. Angin sepoi-sepoi ditambah pemandangan laut dari atas bukit membuat aktivitas ini sangat diminati.

2. Piknik

Seperti yang disampaikan sebelumnya, ada banyak pedagang yang menjajakan jualannya bagi para pengunjung yang hendak naik ke atas bukit. Di Bukit Sylvia Labuan Bajo, pengunjung memang bisa berpiknik bersama keluarga atau teman-teman.

Sembari menantikan sunset, pengunjung bisa menghabiskan waktu dengan ngobrol seru atau bersenda gurau dengan keluarga dan teman-teman. Aktivitas ini mirip-mirip dengan aktivitas yang bisa dilakukan di Bukit Waecicu.

3. Hunting Foto

Bagi pecinta fotografi, Bukit Sylvia bak surga yang menyediakan macam-macam objek untuk dibidik. Pengunjung bisa mengambil foto panorama perbukitan savanna, pantai, pulau-pulau sekitar dan keindahan alam lain di sekitar sana.

Jelajahi Keindahan Bukit Sylvia

Para wisatawan yang menggunakan jasa open trip Labuan Bajo terkadang bisa meminta pada pihak penyedia jasa untuk memasukkan Bukit Sylvia ke daftar kunjungan. Di sana juga terdapat resort yang bisa dimanfaatkan untuk bermalam.

Resort-nya berada di tepi pantai yang keindahannya tak kalah dengan Pantai Waecicu. Wisatawan pun bisa langsung menuju ke atas Bukit Sylvia Labuan Bajo dengan jarak tempuh yang lebih singkat.

Share